Ia lahir 25 desember 1887. Ayahnya bernama Agustus Holver dan ibunya bernama Mary Laufersweiler Hilton. Hilton biasa dipanggil Connie. Sebelum Hilton lahir ayahnya sudah mempunyai banyak bisnis. Saat kecil Hilton kerjanya bermain terus maka oleh orangtuanya ia disekolahkan di luar kota, di Goss Military Academy. Tetapi sekolah itu terbakar dan Hilton terpaksa pulang. Disana ia main terus jadi ibunya mengirimnya ke sekolah St. Michael College, Santa fe. Saat Liburan musim panas Hilton menanam Sayuran Di kebun untuk dijual dan Ayahnya menawarkan Hilton bekerja di took dengan diberi gaji 5 dollar per bulan dan dinaikkan 10 dollar apabila kerjanya baik. Saat kembali ke sekolah ia sudah mempunyai uang 50 Dollar hasil dari bekerja di took dan menjual sayur. Saat remaja Hilton bersekolah di Military Institute Tetapi berhenti karena lebih suka berbisnis. Tahun 1904 Hilton berumur 17 tahun gajinya 25 dollar per bulan. Karena barang di took mereka selalu habis modal mereka jadi banyak, untuk menambah modal ayahnya akan menjual tambang. Setelah laku mereka pergi ke Chicago dan menginap di hotel mewah disitulah Hilton pertamakali melihat hotel dan langsung tertarik. Saat ekonomi Amerika memburuk Hilton mengusulkan untuk membuat Hotel. Hotel pertamanya akhirnya sukses karena keramahan pelayanan walaupun hotelnya kecil dan hanya 5 atau 6 kamar. Hilton masuk kuliah di sorocco sedangkan ayahnya memperbesar usaha. Rumah mereka jadi besar dan mobil mereka baru. Ayahnya inigin membuka bank setelah Hilton lulus di sorocco tetapi Hilton tetap menjaga toko. Ia pernah mencoba bisnis pertambangan tetapi gagal karena pemilik pertambangan meninggal karena tertiban batu saat tidur di dalam pertambangan. Tokonya pun tutup dan ia menjadi anggota DPRD tetapi keluar karena tidak mau disuap. Ia pun ikut ayahnya berbisnis di bank tetapi bangkrut karena ditipu. Hilton pun dipanggil menjadi tentara pada maret 1918. Nyawanya diselamatkan Mayor Jay C. Powers. Pada Januari 1920 Ayahnya meninggal. Lalu ia membeli hoteln pertamanya dan sangat sukses. Diapun menjadikan mayor Jay C. Powers penasehatnya. Dia juga mempunyai partner bernama Brown. Bisnisnya terus berkembang sejak itu. Tahun 1934 pada saat ekonomi amerika sedang tidak baik Hilton harus menjalankan 5 hotel dengan meminjam uang dari rentenir.tahun 1935 pada usia 48 tahun ia menjual tambang minyaknya untuk membayar hutang pada rentenir. Tahun 1942 bisnisnya semakin baik kembali dan Hilton mulai membeli hotel baru lagi. Hotelnyapun akhirnya bisa sampai ke dunia internasional. Pada 3 januari 1976 Hilton meninggal dalam usia 89 tahun di Santa Monica, USA dan dimakamkan di Cavalry Hill Cemetery di Dallas, Texas.
I type this myself!
No comments:
Post a Comment